- Motivasi - "Cara terbaik untuk menghargai kejadian yang hadir menerpa, hanya dengan menikmatinya tanpa memiliki penilaian negatif" .. Pujangga Giras - Cak Dion's Lapendoz - Pertapa Linglung

<< Hargai karya orang lain, "NO - PLAGIAT" >>

Rabu, 20 Maret 2019

NASEHAT JEJAK MASA

Haruskah seseorang mengucap syukur
Ketika diri di beri ingatan yang tajam
Dimana aura ketajamannya !!
Melebihi segala jenis senjata mustika
Melebihi pamor perekam suara
Siapapun akan merasa getar !!
Mereka pasti akan merasa segan

Jangankan untuk mendekatinya !!
Melihat ketajamannya pun !!
Jiwa seolah-olah sudah terhempas
Membayangankan pun tak terpikirkan
Apalagi mau mencoba dera kata
Merasakan gencarnya bait murka
Sukma melayang sebelum raih sadar

Akan tetapi, semua tak memiliki arti
Kalau pada kenyataannya !!
Pamor ketajamannya tak pernah bisa
Mengalahkan runcingnya lidah
Walau terkesan lentur dan tiada tulang
Akan tetapi ketika ujungnya menyentuh
Semua akan hancur berantakan dalam sekejap

Kebaikan apapun yang sering di asa
Berbalur nasehat berbias pengingat
Kalaupun mata masih tertutup rapat
Telinga masih tersumpal hasrat
Tenggorokan masih terganjal nikmat
Bias cahaya sejati akan terabaikan
Niat nan suci, pasti akan di lecehkan

Ketajaman ingatan yang termiliki !!
Pasti akan terkalahkan, dengan bait tutur kata nan indah
Berhias keterpesonaan berbingkai rayu
Leluasa membalikan fakta terselip cumbu
Mengangkat diri sebagai insan tobatan abadi
Mengorbankan etika, demi memuaskan jati diri
Melabur kenistaan, tertutupi dengan kesucian asmaNYA

Bermandikan kata
Berselimutkan makna
Beralaskan rasa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar